Khasiat Lalapan Daun Reundeu
16/10/2020 • By bebejaDaun reundeu tergolong sayuran lalapan. Staurogyne elongata itu menyimpan sejumlah khasiat, seperti obat diare. Bakteri filosfer juga dijumpai pada daun reundeu. Bakteri filosfer merupakan bakteri epifit yang tinggal di permukaan daun serta memproduksi senyawa antimikrob. Penelitian Debie Rizqoh dan rekan dari FMIPA IPB pada 2009 dan 2010 memperlihatkan, bakteri filosfer pada daun reundeu bisa menghambat perkembangan bakteri merugikan seperti Escherichia coli, Bacillus subtilis, dan Staphylococcus auereus.